Setelah thu apa itu kendaraan listrik, sebaiknya kita tahu juga apa saja varian dari kendaraan listrik. Ternyata kendaraan listrik (Electric Vehicle – EV) ada beberapa variannya dan dalam tulisan kali ini saya akan sedikit menyampaikan varian dari EV yang ada khususnya di Indonesia. klikme
Sebelum menjelaskan varian EV, untuk kendaraan ICE (internal combustion engine) / mesin bahan bakar secara ringkas cara kerjanya sebagai berikut. Bahan bakar minyak (BBM) dibakar di mesin untuk menghasilkan gaya gerak yang gaya tersebut dikirim ke roda sebagai penggerak.
Hybrid EV (HEV)
HEV merupakan tipe kendaraan listrik yang menggunakan motor listrik hanya untuk membantu mesin utama. Sumber listriknya tidak didapat dari energi listrik yang dimasukan dan disimpan pada kendaraan, namun umumnya dari energi kinetik yang diubah menjadi energi listrik yang kemudian disimpan dalam baterai dengan kapasitas yang relatif kecil. Motor listrik yang digerakan dari baterai bersifat hanya untuk membantu kerja mesin utama baik untuk meningkatkan tenaga, atau efisiensi konsumsi bahan bakar.
Pada kendaraan kecil, sepeda listrik bisa dimaksukan pada kelompok ini, dimana motor listrik membantu tenaga kayuhan sepeda walau baterai pada sepeda listrik sumber energinya langsung dari listrik.
Plug-in Hybrid EV (PHEV)
PHEV merupakan varian lainnya dari EV yang masih meminum BBM. Yang membedakan dengan HEV, jenis ini baterainya sudah bisa langsung diisi energi listrik sehingga sebagian besar energi listrik untuk penggeraknya tidak berasal dari BBM. Namun demikian dominan sumber energi PHEV masih dari pembakaran BBM. Penggerak yang bersumber dari energi listrik dipakai pada saat-saat tertentu saja sehingga penggunaan BBM lebih evisien. Pengisian baterai juga sebagian kecil bersumber dari energi kinetik hasil pergerakan kendaraan sehingga kendaraan tipe ini semakin evisien.
Battery EV (BEV)
BEV merupakan varian kendaraan listrik sejati, seluruh energi untuk penggeraknya bersumber dari energi listrik sepenuhnya. Baterai diisi langsung dari sumber listrik yang kemudian energi listrik yang disimpan digunakan untuk menggerakan motor listrik sebagai penggerak kendaraan.
Like BEV
Varian ini sebenarnya hanya istilah yang saya buat sendiri, dimana mobil ICE namun untuk penggeraknya seluruhnya menggunakan motor listrik. Sumber energi sepenuhnya dari BBM, kemudian BBM dibakar di mesin dimana mesin ini tidak untuk menggerakan kendaraan tapi fungsi mesinnya untuk membangkitan energi listrik yang kemudian disimpan dalam baterai. Selanjutnya baterai yang akan memasok energi listrik ke motor listrik. Varian ini unik, dimana secara experience konsumsi energi seperti kendaraan ICE, yaitu sumber energi dari BBM, namun experience berkendaranya seperti EV karena penggeraknya hanya menggunakan motor listrik (tidak seperti HEV atau PHEV yang memiliki mesin bakar untuk penggerak). Bisa dikatakan kendaraan tipe ini adalah kendaraan “gendong genset”.
Kendaraan dengan tipe ini sangat sedikit, yang tujuannya adalah sebagai transisi experience dari kendaraan ICE menuju EV.
Setelah mengetahui varian dari EV, apa pilihan EV anda? Secara pribadi saya pasti memilih BEV karena saya suka yang sejati.. “BEV adalah EV sejati”
“Sukses Selalu di Darat, Laut dan Udara”